Belum ada agenda untuk nge-Jelajah Garut? Ingin ngejelajah Garut tapi ga ada temen? Jangan khawatir, ikut aja Open Trip Jelajah Garut 2017. Ada banyak agenda open trip yang bakal kita adain hingga akhir tahun nanti. Luangkan waktu kalian, lalu daftar ke kontak yang ada di akhir artikel ini. Ayo ajak keluarga, kerabat, teman, pasangan, semuanya, biar open tripnya makin seru.
Nah, ini dia jadwal Open Trip Jelajah Garut 2017.
Jadwal Open Trip Jelajah Garut 2017
1. Rivertubing Banjarwangi Edisi Hari Kemerdekaan, 17 Agustus 2017
Libur Hari Kemerdekaan 17 Agustus selalu identik dengan permainan-permainan rakyat yang seru. Nah, ingin mencoba permainan-permainan seru di sepanjang aliran sungai di Banjarwangi? Sambil bermain Rivertubing, kita siapkan permainan-permainan seru ini buat kita mainkan bersama. Ayo ikut open trip Rivertubing Banjarwangi Edisi Hari Kemerdekaan, 17 Agustus 2017. Ada hadiahnya juga lho buat kalian yang menangin lomba-lombanya.
Rivertubing Banjarwangi 17 Agustus 2017
Tanpa Transport :Rp. 125.000 /org
Dengan Transport :Rp. 210.000 /org (pp dari Jelajah Garut, Alun-alun Garut)
Fasilitas :
- Wahana Rivertubing
- Permainan Rakyat
- P3K
- Guide
- Makan
- Hadiah untuk para pemenang permainan
- Dokumentasi
2. Rivertubing Banjarwangi Edisi Idul Adha, 2 September 2017
Libur Idul Adha tahun ini bisa kalian jadikan momen untuk mencoba pengalaman yang berbeda. Ayo ajak keluarga dan teman kalian untuk mencoba main Rivertubing di Banjarwangi. Setelah capek bermain air, akan ada sajian khas Idul Adha yang menunggu di pinggir aliran sungai, siap untuk memanjakan lidah dan mengisi perut kalian. Catat tanggalnya, 2 September 2017, daftar langsung dari sekarang.
Rivertubing Banjarwangi 2 September 2017
Tanpa Transport :Rp. 125.000 /org
Dengan Transport :Rp. 210.000 /org (pp dari Jelajah Garut, Alun-alun Garut)
Fasilitas
- Wahana Rivertubing
- Games Asik
- P3K
- Guide
- Barbeque party di pinggir sungai, bakar sate sapi
- Dokumentasi
3. Hiking Papandayan Edisi Tahun Baru Islam, 23-24 September 2017
Menyambut pergantian tahun Hijriah, di Papandayan. Jika cuaca cerah, pergantian bulan hijriah juga berarti bulan baru, yang berarti akan lebih banyak bintang terlihat di langit. Buat kalian yang ingin berburu foto Milky Way, ini kesempatan yang tepat. Ayo daftar Open Trip Jelajah Garut Hiking Papandayan Edisi Tahun Baru Islam, 23-24 September 2017.
Hiking Papandayan, 23-24 September 2017
Tanpa Transport : Rp. 315.000 /org
Dengan Transport : Rp. 410.000 /org (pp dari Jelajah Garut, Alun-alun Garut)
Fasilitas
- Makan 1x
- Tenda
- Alat Masak
- Tiket masuk
- Guide
- Porter untuk logistic
- P3K
- Dokumentasi
4. Explore Pamulihan, Camping Curug Sanghyang Taraje, 14-15 Oktober 2017
Jika ingin trip ke tempat yang anti-mainstream, kalian mesti ikutan trip ini. Di open trip ini kita bakal menjelajah ke dua curug indah di Kecamatan Pamulihan, yaitu Curug Ciarjuna dan Curug Sanghyang Taraje, serta menikmati perkebunan teh Papandayan. Lalu membuka tenda di sekitar Curug Sanghyang Taraje dan menikmati dingin malam dengan kehangatan kebersamaan. Open Trip Explore Pamulihan ini akan diadakan pada hari Sabtu-Minggu, 14-15 Oktober 2017. Agendakan dari sekarang biar ngga lupa!
Explore Pamulihan, 14-15 Oktober 2017
Tanpa Transport : Rp. 300.000 /org
Dengan Transport : Rp. 400.000 /org (pp dari Jelajah Garut, Alun-alun Garut)
Fasilitas
- Makan 3x
- Tenda
- Alat Masak
- Tiket masuk
- Guide
- P3K
- Dokumentasi
5. Camping Talaga Bodas, 11-12 November 2017
Kalian harus mencoba mandi di kolam rendam Kawah Talaga Bodas, lalu menghabiskan malam yang tenang di sekitar kawah. Siang hari juga kita bisa menjelajah ke pemandian Pancuran Tujuh dan Curug Cikahuripan yang airnya mengalir langsung ke Kawah Talaga Bodas. Malamnya kita bisa ngopi kopi Talaga Bodas sambil berbincang-bincang. Buat kalian yang ingin menjauh dari keramaian kota, ayo daftar open trip Camping Talaga Bodas ini. Catat tanggal mainnya, Sabtu-Minggu 11-12 November 2017.
Camping Talaga Bodas, 11-12 November 2017
Tanpa Transport : Rp. 300.000 /org
Dengan Transport : Rp. 400.000 /org (pp dari Jelajah Garut, Alun-alun Garut)
Fasilitas
- Makan 3x
- Tenda
- Alat Masak
- Tiket masuk
- Guide
- P3K
- Dokumentasi
6. Rivertubing Banjarwangi, 2 Desember 2017
Permainan air sungai dengan memakai ban dalam bekas ini memang seru, karena itu kita akan mengadakan lagi open trip Rivertubing Banjarwangi ini, tepatnya tanggal 2 Desember 2017 nanti. Nah, kalau kalian ga sempet ikut open trip rivertubing yang sebelumnya, kalian bisa ikutan open trip yang ini. Harganya juga lebih murah, karena ga ada acara ekstra seperti di open trip rivertubing sebelumnya. Tapi dijamin ga kalah serunya!
Rivertubing Banjarwangi 2 Desember 2017
Tanpa Transport : Rp. 85.000 /org
Dengan Transport : Rp. 175.000 /org (pp dari Jelajah Garut, Alun-alun Garut)
Fasilitas
- Wahana Rivertubing
- P3K
- Guide
- Makan
- Dokumentasi
7. Hiking Papandayan Edisi Natal, 23-24 Desember 2017
Momen Hari Raya Natal 25 Desember tahun ini jatuh pada hari Senin, sehingga ada libur panjang yang bisa kalian manfaatkan untuk naik gunung. Nah, buat yang mau belajar naik gunung, atau yang penasaran dengan keindahan Papandayan, atau yang kangen ingin melihat wajah baru Gunung Papandayan setelah setahun ini didandani pengelola barunya, ikut saja open trip kita hiking Papandayan, Sabtu dan Minggu tanggal 23-24 Desember 2017.
Hiking Papandayan, 23-24 Desember 2017
Tanpa Transport : Rp. 315.000 /org
Dengan Transport : Rp. 410.000 /org (pp dari Jelajah Garut, Alun-alun Garut)
Fasilitas
- Makan 1x
- Tenda
- Alat Masak
- Tiket masuk
- Guide
- Porter untuk logistic
- P3K
- Dokumentasi
Pendaftaran Open Trip Jelajah Garut 2017
Ayo isi liburan kalian dengan jalan-jalan seru nge-jelajah Garut. Ajak juga keluarga, kerabat, teman, pasangan, semuanya… Segera daftarkan Open Trip Jelajah Garut 2017 ini ke kontak berikut:
Office | : | Jl. Jend. A. Yani No.22 Kec. Garut Kota 44118 (Samping Masjid Agung Garut) |
Call/SMS/WA | : | 08992688000 |
PIN BBM | : | 54F77A33 |
Official LINE | : | @jelajah_garut (pakai @) |
Pertanyaan seputar Open Trip Jelajah Garut 2017 ini bisa dilayangkan ke email Jelajah Garut di jelajahgrt@gmail.com
***
Dukung terus Jelajah Garut melalui usaha-usaha kecil yang kita jalankan:
Jelajah Garut Merchandise | Jelajah Garut Tour Organizer | Jelajah Garut Outdoor Gear Rental